Berita  

100 Hari Kerja Welem dan Sudirman, Mamasa Juara 3 Umum STQH ke-XI Sulbar

Sinarsore.com, Mamuju – Kafilah asal Kabupaten Mamasa, berhasil keluar sebagai juara umum tiga Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist (STQH) ke-XI 2025 tingkat Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) yang berlangsung di Masjid Raya Suada Mamuju.

Hasil ini merupakan salah satu capaian luar biasa Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Mamasa, Welem Sambolangi bersama Sudirman dalam 100 hari kerjanya memimpin Bumi Kondosapata.

Meski harus mengakui keunggulan Polewali Mandar (Polman) dan Pasangkayu, kafilah asal Mamasa berhasil mengungguli kafilah dari tiga kabupaten lain, yakni Mamuju, Majene dan Mamuju Tengah (Mateng).

Sudirman yang hadir langsung dalam penutupan STQH ke-XI Sulbar mengungkapkan kebanggaannya dengan hasil yang ditorehkan para kafilah dari Kabupaten Mamasa.

“Prestasi yang dicapai betul-betul membuat semangat kami membara untuk terus mengembangkan seluruh potensi yang ada di Mamasa,” kata Sudirman.

Mantan Anggota DPRD Sulbar itu pun berterima kasih atas dukungan dan support Welem Sambolangi terhadap keikutsertaan para kafilah asal Mamasa dalam STQH tahun ini.

“Pak Welem Sambolangi berpesan pada kami, bawalah Mamasa ini berjaya di tingkat provinsi dan saat ini kami buktikan, bahwa kami bisa bersaing dengan daerah-daerah lain,” ungkapnya.

Sudirman berharap, ke depan kafilah Kabupaten Mamasa dapat meraih hasil yang lebih baik. Apalagi, kata dia, pelaksanaan STQH ke-XII rencananya bakal digelar di Kabupaten Mamasa.

“Kami harapkan, semua elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Mamasa bisa menyatukan persepsi untuk menyambut STQH. Mudah-mudahan, STQH ke-XII Sulbar, Mamasa bisa keluar sebagai juara umum,” tutur Sudirman.

Exit mobile version